Description:
White coffee instan seringkali dikatagorikan sama dengan kopi instan rendah kafein. Pertanyaan seputar
varietas kopi yang digunakan, proses pengolahan, dan kadar kafein kedua produk tersebut masih belum
terjawab secara jelas. Tujuan dari tinjauan ini adalah untuk memberikan gambaran lebih jelas tentang kedua
produk tersebut. White coffee instan dan kopi instan rendah kafein dibuat dari varietas kopi yang sama, yaitu
Arabica dan Robusta. Kedua produk tersebut diolah dengan cara yang sama melalui tahap pemanenan,
pelepasan daging buah, penghilangan lapisan luar biji, dan pengeringan. Perbedaan pengolahannya adalah
pada tahap dekafeinasi dan penyangraian. Selanjutnya, sebagai produk instan, kedua produk mengalami
tahap instanisasi. Kopi rendah kafein melalui tahap dekafeinasi yang tidak umum dilakukan terhadap white
coffee. White coffee disangrai pada suhu yang lebih rendah dalam waktu yang lebih singkat, sehingga
memiliki rasa yang tidak terlalu pahit, warna yang lebih muda, kadar kafein yang lebih tinggi dan rasa asam
yang lebih kuat. Kopi rendah kafein disangrai pada suhu lebih tinggi dalam waktu lebih lama (160 – 280oC;
20 – 40 menit), sehingga memiliki rasa lebih pahit, warna lebih gelap, kadar kafein lebih rendah dan rasa
tidak terlalu asam. Klaim manfaat kesehatan white coffee, meski tidak spesifik untuk mengendalikan berat
badan, mungkin benar karena kadar kafein, asam klorogenat dan asam kafeatnya yang tinggi.
Bagaimanapun, klaimnya bagi penderita sakit maag masih perlu dukungan penjelasan ilmiah.