Repo Dosen ULM

Pengujian Fungsi Purwarupa Pintu Geser Kompak Busway dengan Mekanisme Puli dan Sabuk

Show simple item record

dc.creator Sukarnoto, Tono
dc.creator Soeharsono, Soeharsono
dc.date 2015-10-07
dc.date.accessioned 2020-06-15T03:56:37Z
dc.date.available 2020-06-15T03:56:37Z
dc.identifier http://eprints.ulm.ac.id/804/1/MT%2074.pdf
dc.identifier Sukarnoto, Tono and Soeharsono, Soeharsono (2015) Pengujian Fungsi Purwarupa Pintu Geser Kompak Busway dengan Mekanisme Puli dan Sabuk. In: Seminar Nasional Tahunan Teknik Mesin Indonesia XIV, 7-8 OKTOBER 2015, BANJARMASIN.
dc.identifier.uri https://repo-dosen.ulm.ac.id//handle/123456789/9378
dc.description Purwarupa pintu geser kompak busway hasil rancangan [1] telah dibuat. Pintu ini diusulkan untuk menggantikan pintu geser pada bus Transjakarta saat ini yang banyak memakan ruangan di bagian dalam bus sehingga menghambat pergerakan penumpang. Untuk mengetahui apakah purwarupa tersebut dapat berfungsi sehingga dapat diaplikasikan pada unit busway perlu dilakukan pengujian. Pengujian fungsi pintu ini dilakukan di laboratorium dengan melakukan buka tutup pintu berulang-ulang secara otomatis untuk jumlah siklus tertentu. Set up pengujian berupa struktur pintu geser dalam skala penuh dan segmen rangka bodi di bagian pintu yang tebal totalnya 9 cm. Panjang langkah pintu 900 mm dengan panjang langkah aktuator silinder pneumatik 450 mm. Mekanisme pendorong berupa susunan dua puli dan sabuk yang memungkinkan panjang langkah akutator hanya separuh panjang langkah pintu. Untuk keperluan pengujian ini, ditambahkan peralatan kendali berupa smart relay dengan bahasa pemrograman Function Block Diagram (FBD) dan sensor posisi pada silinder pneumatik. Pengamatan dilakukan pada mekanisme geser dan bagian lain yang mungkin mengalami kerusakan pada saat pengujian. Pengujian dilakukan dengan tekanan udara suplai 4 bar dan kecepatan buka tutup 5,2 detik per siklus. Hasil pengujian sampai 1000 siklus menunjukkan bahwa pintu geser dengan mekanisme sabuk dan puli dapat berfungsi sesuai rencana dan tidak menunjukkan tanda-tanda kerusakan. Hal ini menunjukkan bahwa purwarupa yang dibuat siap untuk diaplikasikan pada unit bus sesungguhnya. Bagian yang perlu diperhatikan adalah pengikat sabuk yang pernah lepas pada masa pra pengujian ini. Kata kunci : pintu geser, pengujian, mekanisme puli sabuk, smart relay.
dc.format text
dc.relation http://eprints.ulm.ac.id/804/
dc.subject TJ Mechanical engineering and machinery
dc.title Pengujian Fungsi Purwarupa Pintu Geser Kompak Busway dengan Mekanisme Puli dan Sabuk
dc.type Conference or Workshop Item
dc.type PeerReviewed


Files in this item

Files Size Format View

There are no files associated with this item.

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account