dc.identifier |
Iskandar, Norman and Mukti Raharjo, Abitama and Fasya, Fahmi and Rusnaldy, Rusnaldy (2015) Pemetaan Potensi Limbah Aluminium untuk Bahan Baku Jendela Kapal. In: Seminar Nasional Tahunan Teknik Mesin Indonesia XIV, 7-8 OKTOBER 2015, BANJARMASIN. |
|
dc.description |
Aluminium banyak digunakan sebagai bahan baku pada industri pembuatan komponen kapal seperti jendela kapal serta komponen otomotif di IKM Kabupaten Tegal. Pembuatan jendela kapal hanya menggunakan dua jenis limbah aluminium sebagai bahan baku yaitu velg mobil dan blok mesin. Hal ini dilakukan secara turun temurun tanpa adanya data pendukung secara ilmiah. Kondisi ini
mengakibatkan kebutuhan limbah aluminium khususnya berupa limbah velg dan blok mesin meningkat padahal suplai sangat terbatas. Proses produksi kadangkala berhenti disebabkan karena tidak adanya kedua jenis bahan baku tersebut atau karena permasalahan harga bahan baku yang
tidak ekonomis. IKM di Kabupaten Tegal juga tidak berani beralih ke limbah aluminium yang lain meskipun limbah tersebut cukup tersedia karena khawatir kualitas produk tidak tercapai. Penelitian ini bertujuan untuk memetakan potensi secara kuantitas serta kualitas ketersediaan berbagai macam limbah aluminium, sifat dan jenis aluminium, serta potensi secara keekonomian limbah aluminium yang ada untuk bisa menjadi material subtitusi bahan baku jendela kapal. Diharapkan nantinya akan
ada limbah aluminium lain selain velg dan blok mesin yang memenuhi standar sifat material bahan baku, jumlah ketersediaan yang cukup, serta harga yang bersaing untuk bahan baku jendela kapal yang bisa digunakan sebagai alternatif oleh IKM di kabupaten Tegal. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan proses remelting dan recasting limbah aluminium. Komposisi campuran limbah yang digunakan dalam penelitian ini masing-masing 50%. Pengujian yang dilakukan meliputi pengujian komposisi dan karakter sifat material jendela kapal IKM kabupaten Tegal serta empat kelompok terbesar limbah aluminium yang tersedia di lapangan. Pengujian yang sama juga dilakukan pada campuran dua jenis limbah dengan komposisi masing-masing 50% dari setiap limbah. Dari hasil survei ketersediaan dilapangan didapatkan empat kelompok besar limbah aluminium yaitu dari limbah kaleng makanan dan minuman, limbah aluminium rumah tangga, velg mobil dan blok mesin. Dari hasil pengujian material jendela kapal dari IKM Tegal didapatkan data termasuk jenis Al 213.0, densitas (gr/cm3) 2,64, kekerasan Rockwell (HRB) 48,8. Hasil pengujian untuk campuran masing-masing 50% limbah aluminium diperoleh data untuk limbah kaleng-velg
termasuk jenis Al 850.0, nilai melt loss 11%, porositas 4,95%, densitas (gr/cm3) 2,71, kekerasan Rockwell (HRB) 58. Limbah kaleng-blok mesin termasuk jenis Al 213.0, nilai melt loss 11%, porositas 12,96%, densitas (gr/cm3) 2,55, kekerasan Rockwell (HRB) 46,3. Limbah rumah tanggavelg termasuk jenis Al 355.0, nilai melt loss 11,5%, porositas 1,58%, densitas (gr/cm3) 2,67, kekerasan Rockwell (HRB) 76,3. Limbah rumah tangga-blok mesin termasuk jenis Al 213.0, nilai melt loss 13%, porositas 10,92%, densitas (gr/cm3) 2,61, kekerasan Rockwell (HRB) 59 . Dari hasil pengujian dan dari data keekonomian maka material yang diperoleh dari campuran masing-masing
50% antara limbah kaleng dan blok mesin bisa digunakan sebagai alternatif bahan baku jendela kapal di IKM Kabupaten Tegal.
Kata kunci: Aluminium, daur ulang, jendela kapal, IKM, remelting, recasting, melt loss, porositas. |
|