Repo Dosen ULM

Perkakas Bantu Pegang dan Pengaruh untuk Fabrikasi Disc Runner PLTMH untuk produksi Jobshop

Show simple item record

dc.creator Sutanto, Agus
dc.date 2015-10-07
dc.date.accessioned 2020-06-15T03:55:53Z
dc.date.available 2020-06-15T03:55:53Z
dc.identifier http://eprints.ulm.ac.id/659/1/MAN%20-%2005.pdf
dc.identifier Sutanto, Agus (2015) Perkakas Bantu Pegang dan Pengaruh untuk Fabrikasi Disc Runner PLTMH untuk produksi Jobshop. In: Seminar Nasional Tahunan Teknik Mesin Indonesia XIV, 7-8 OKTOBER 2015, BANJARMASIN.
dc.identifier.uri https://repo-dosen.ulm.ac.id//handle/123456789/8802
dc.description Survei yang dilakukan pada bengkel fabrikasi di kota Padang menunjukkan bahwa produksi komponen turbin mikrohidro bersifat jobshop (pesanan) dan masih dilakukan dengan cara manual. Dari pengamatan di lapangan untuk pengerjaan komponen disc runner (cakram pemutar) menunjukkan bahwa waktu pengerjaan masih lama serta diikuti dengan beberapa pekerjaan tambahan dan perbaikan untuk membentuk profil sudu runner yang benar. Mampu ulang (repeatability) dan ketelitian profil sudu masih rendah dan pekerjaan dilakukan dengan cara yang kurang ergonomis. Berdasarkan hal ini, dilakukan penelitian yang bertujuan untuk membuat sebuah teknologi yang tepat guna untuk karakteristik bengkel produksi komponen turbin mikrohidro yang ada di Sumbar. Solusi yang diberikan adalah pengerjaan komponen turbin dengan memakai sebuah perkakas bantu pegang dan pengarah (jig and fixture) untuk pembuatan komponen turbin mikro hidro yaitu komponen disc runner. Solusi ini masih sangat cocok untuk volume produksi rendah dengan ragam produksi yang cukup tinggi atau sesuai dengan sistem produksi jobshop. Hasil yang diperoleh pada penilitian ini adalah sebuah prototip perkakas bantu terdiri atas dua bagian. Yang pertama adalah perkakas bantu (fixture) yang memegang dan memutar sekaligus membagi segmen benda kerja yang akan diproses. Yang kedua adalah perkakas jig yang mengarahkan torch dalam memotong benda kerja berbentuk profil sudu turbin. Berdasarkan hasil ujicoba yang dilakukan pada bengkel sekitar disimpulkan bahwa perangkat ini dapat mengatasi beberapa kekurangan pada proses pembuatan secara manual terutama dalam menjamin sifat keterulangan dan ketelitian pengerjaan. Dalam uji coba yang dilakukan menunjukkan penggunaan perangkat ini jelas dapat mengeliminir dan mereduksi beberapa langkah proses dan secara drastis mengurangi pengerjaan perbaikan (reworks) serta sangat ergonomis dipakai oleh operator. Secara umum, perkakas bantu pegang dan pengarah ini sudah memberikan solusi penerapan ipteks bagi bengkel produksi bersifat jobshop untuk pembuatan komponen turbin mikrohidro. Keywords : perkakas bantu, PLTMH, disc runner, produksi jobshop
dc.format text
dc.relation http://eprints.ulm.ac.id/659/
dc.subject TJ Mechanical engineering and machinery
dc.title Perkakas Bantu Pegang dan Pengaruh untuk Fabrikasi Disc Runner PLTMH untuk produksi Jobshop
dc.type Conference or Workshop Item
dc.type PeerReviewed


Files in this item

Files Size Format View

There are no files associated with this item.

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account