Description:
Rendahnya mutu pendidikan merupakan satu dari sekian banyak masalah nasional di bidang pendidikan dewasa ini. Masalah ini disebabkan oleh berbagai faktor, salah satunya adalah faktor sumber daya manusia di sekolah. Kepala sekolah dan guru sebagai bagian penting dari dunia pendidikan memiliki peran signifikan untuk memajukan dan meningkatkan pelaksanaan kualitas pendidikan. Guru secara langsung berinteraksi dengan siswa, sangat besar sumbangannya dalam menunjang keberhasilan belajar siswa. Kepala sekolah sendiri diharapkan memimpin para guru, dimana berupaya menyelaraskan kebutuhan dan tujuan guru dengan kebutuhan dan tujuan sekolah. Kebutuhan dan tujuan sekolah yang sangat penting adalah kualitas lulusan yang baik. Penelitian ini mempermasalahkan tentang motivasi kerja guru Sekolah Dasar Negeri di Kota Banjarmasin.
Kata-kata kunci: Motivasi kerja guru