Abstract:
Alhamdulillah segala puji bagi Allah SWT Tuhan yang maha lembut penulis sampaikan atas segala nikmat dan kesempatan yang diberikan, sehingga buku ini telah terbit
dan bisa dinikmati oleh para pembaca. Sudah banyak sekali buku-buku yang bertemakan
pendidikan beredar tetapi belum banyak yang menyoroti apa dan bagaimana mutu pendidikan itu. Buku ini menyuguhkan kepada pembaca konsep mutu serta implementasinya kepada dunia pendidikan. Buku ini selain cocok dikonsumsi oleh para akademisi dan peneliti tetapi juga cocok dibaca oleh guru-guru, dosen, widyaiswara, para kepala sekolah serta masyarakat luas sebagai konsumen pendidikan. Penulis haturkan terima kasih banyak kepada para akademisi yang telah mau berpartisipasi menulis buku
ini. Penulis-penulis buku ini adalah Ervina Sri Kusuma Wardani, S.Pd., Ita Nurcholifah, S.E.I., M.M., Dr. H. Fachrurazi, S.Ag., M.M., Dr. Ir. Syahrial Shaddiq, S.T., M.Eng., M.M., IPP., Dr. H. Jarkawi, M.M.Pd., Ida Rosyida, S.Pd., Berlian Nursyanti, S.Pd., Monika Karolina Sianturi, S.Pd., M.Pd., dan Luqi Darmawan, S.Pd., M.Pd.