Abstract:
Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis nilai ideologis pancasila bagi masyarakat dalam upaya untuk mereduksi money politics dan menguatkan demokrasi sebagai komponen penting sistem politik di Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif kepustakaan. Metode deskriptif digunakan dalam tahapan penelitian, mulai dari persiapan penelitian, pengumpulan data, dan proses analisis data. Peran serta masyarakat dalam pencegahan money politics bisa diwujudkan dalam berbagai bentuk sebagai upaya pengimplementasian nilai nilai ideologis Pancasila. Pertama, mewujudkan nilai bergotong royong dan bersinergi aktif dengan semua stakeholder yang peduli terhadap demokrasi serta pendirian posko pengaduan di Desa/Kelurahan. Selain pengimplementasian nilai Gotong royong juga perlu penguatan nilai Bhineka Tunggal Ika. Penguatan nilai Bhineka Tunggal Ika bisa dilakukan dalam upaya pembentukan komunitas-komunitas masyarakat misal seperti pembentukan paguyuban warga dalam Desa Anti Politik Uang dan gerakan sosialisasi grassroot seperti rapat RT/RW, arisan masyarakat,pengajian, penyuluhan hingga acara-acara lainnya yang dihadiri oleh masyarakat.