Abstract:
Academic Hardiness merupakan karakter kepribadian yang diyakini
sebagai salah satu faktor internal yang mempengaruhi prestasi akademik. Penelitian ini bertujuan melakukan analisis terhadap
academic hardiness pada mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat Angkatan 2018.
Penelitian yang digunakan adalah penelitian survey kuantitatif.
Populasi pada penelitian ini adalah 1982 dengan jumlah sampel 333
berdasarkan Teknik penarikan sampel Cluster Random Sampling.
Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data
mengggunakan angket Academic hardiness. Teknik analisis data
menggunakan deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian
menunjukan bahwa mahasiswa angkatan 2018 Fakultas Keguruan
dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat, sebanyak 193
mahasiswa lebih dari setengah responden (58%) tergolong memiliki
academic hardiness tinggi dengan uraian pada aspek challenge sebanyak
166 mahasiswa (50%) dengan katagori tinggi, pada aspek control
sebanyak 195 mahasiswa (59%) dengan katagori tinggi, dan pada
aspek comitment sebanyak 181 mahasiswa (54%) dengan katagori
tinggi. Hal ini menunjukkan bahwa Sebagian besar mahasiswa FKIP
ULM Angkatan 2018 cenderung mampu memprioritaskan kegiatan
akademik dan cukup mampu secara stabil dan bertahan pada
berbagai tugas atau tuntutan akademik yang dijalaninya