Abstract:
ekowisata merupakan salah satu cara
dalam memanfaatkan sumberdaya lingkungan yang
berkelanjutan. Ekowisata adalah bentuk perjalan wisata yang
dikelola dengan pendekatan konservasi yaitu kegiatan wisata
alam yang tetap menjaga area tersebut tetap lestari sebagai
area alam, juga berupaya melestarikan keutuhan budaya dan
kesejahteraan penduduk setempat. Pengertian ekowisata
pertama kali diperkenalkan oleh Ecotourism Society dalam
(Wood, 1999) sebagai berikut: Ekowisata adalah suatu bentuk
perjalanan wisata di kawasan alami yang dilakukan dengan
tujuan untuk melindungi lingkungan dan melestarikan
kehidupan dan kesejahteraan penduduk setempat dengan
utuh dan lestari, selain itu budaya dan kesejahteraan
masyarakat harus dilestarikan