Abstract:
Pendekatan STEM (Science Technology Engineering and Mathematics) menunjang proses pembelajaran dan mendukung tercapainya kompetensi di abad 21 dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Kegiatan pengabdian pada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman guru tentang konsep dan implementasi
pembelajaran STEM IPA-Kimia berkonteks lahan basah. Sasaran kegiatan ini adalah
guru-guru MGMP IPA/Kimia yang berada pada wilayah Kabupaten Banjar Kalimantan
Selatan sebagai mitra dalam pelaksanaan kegiatan pelatihan dan pendampingan
pengembangan kegiatan pembelajaran kimia berbasis STEM di SMA sesuai tuntutan
kurikulum 2013. Kegiatan ini dilakukan dengan metode ceramah, diskusi, dan tanya jawab. Materi sosialisasi dan pelatihan terdiri dari: ( 1) Pendekatan pembelajaran STEM IPAKimia berkonteks lahan basah, (2) desain perangkat pembelajaran meliputi silabus, RPP, LKPD, dan alat evaluasi, (3) contoh video atau simulasi implementasi pembelajaran
STEM IPA-Kimia berkonteks lahan basah. Melalui kegiatan sosialisasi dan pelatihan ini
peserta akan dapat menggunakan pembelajaran STEM IPA-Kimia sebagai sebuah strategi pembelajaran kimia di kelas.