Abstract:
Penelitian dengan judul Nilai Strategis Pasar Terapung terhadap Pariwisata Kalimantan Selatan dan Peranannya terhadap Pembangunan Ekonomi Lokal telah melaksanakan kegiatan pengumpulan data-data yang terkait dengan topik penelitian, data sekunder didapatkan diberbagai instansi terkait, sedangkan data primer didapatkan dengan langsung dilapangan melalui wawancara mendalam menggunakan kuesioner dan fokus group discussion (FGD). Peneliti juga mengumpulkan data tentang gambaran umum daerah dan perekonomian Kota Banjarmasin Provinsi Kalimantan Selatan untuk mendukung laporan penelitian. Untuk memperkuat kajian penelitian ini maka penulis juga mengumpulkan teori dan tinjauan pustaka yang terkait dengan pariwisata, ekonomi lokal dan pembangunan ekonomi. Kegiatan yang sedang dilakukan adalah pengumpulan data sekunder dan data primer kemudian melakukan pemilihan data, input data dan pengolahan data yang telah didapatkan. Selanjutnya hasil pengolahan data akan di analisis dengan teknis analisis deskriptif berdasarkan hasil kuesioner dan wawancara responden. Eksistensi keberadaan pasar terapung masih diperlukan namun memerlukan pembenahan dan revitalisasi, persepsi masyarakat sangat setuju jika dilakukan pengembangan dan pembinaan pasar terapung bersinergi dengan keberadaan pasar di darat dengan mengedepankan keunikannya. Nilai strategis pasar terapung dalam mendorong perkembangan pariwisata di Kalimantan Selatan. Melengkapi infrastruktur pendukung kegiatan pasar terapung seperti fasilitas, kegiatan kuliner, ekonomi kreatif, transportasi, akomodasi, informasi dll. Membuat kebijakan khusus dalam pengembangan pariwisata pasar terapung dilengkapi dengan kajian mendalam dan menyeluruh sosiologis, antropologis dan ekonomi, Melakukan promosi intensif dan terpadu. Keberadaan pemerintah daerah dalam pengelolaan dan pembinaan menurut para pedagang masih terasa kurang dan cenderung berdasarkan pendekatan project dan kurang sistemais dan kurang terpadu
Description:
Eksistensi keberadaan pasar terapung masih diperlukan namun memerlukan pembenahan dan revitalisasi, persepsi masyarakat sangat setuju jika dilakukan pengembangan dan pembinaan pasar terapung bersinergi dengan keberadaan pasar di darat dengan mengedepankan keunikannya. Nilai strategis pasar terapung dalam mendorong perkembangan pariwisata di Kalimantan Selatan. Melengkapi infrastruktur pendukung kegiatan pasar terapung seperti fasilitas, kegiatan kuliner, ekonomi kreatif, transportasi, akomodasi, informasi dll. Membuat kebijakan khusus dalam pengembangan pariwisata pasar terapung dilengkapi dengan kajian mendalam dan menyeluruh sosiologis, antropologis dan ekonomi, Melakukan promosi intensif dan terpadu. Keberadaan pemerintah daerah dalam pengelolaan dan pembinaan menurut para pedagang masih terasa kurang dan cenderung berdasarkan pendekatan project dan kurang sistemais dan kurang terpadu