Description:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sifat biologi tanah mineral masam Dystrudepts di areal piringan kelapa sawit yang diaplikasi mulsa organik Mucuna bracteata. Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Percobaan Fakultas Pertanian, Universitas Riau dari Bulan Februari 2014-Oktober 2015. Analsis sifat biologi tanah dilakukan di Laboratorium Ilmu Tanah . Mulsa organik Mucuna bracteata diberikan di piringan tanaman kelapa sawit dengan perlakuan: 0 kg, 15kg, 30 kg dan 45 kg per tanaman. Parameter yang diamati adalah jumlah makrofauna, mesofauna dan mikroba tanah, kepadatan populasi makrofauna dan mesofauna tanah dan kepadatan relatif makrofauna dan mesofauna tanah. Data dianalisis dan disajikan secara statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi mulsa organik Mucuna bracteata 45 kg/tanaman meningkatkan jumlah makrofauna, mesofauna dan mikroba tanah, meningkatkan kepadatan populasi dan kepadatan relatif makrofauna dan mesofauna tanah di areal piringan kelapa sawit pada tanah masam Dystrudepts.
Kunci : Sifat biologi tanah, Dystrudepts, Mucuna bracteata