Repo Dosen ULM

Monograf Menggagas Harapan Baru: Peptida Ikan Gabus sebagai Pemusnah Kanker

Show simple item record

dc.contributor.author Komari, Noer
dc.date.accessioned 2024-06-28T02:59:27Z
dc.date.available 2024-06-28T02:59:27Z
dc.date.issued 2023-09-01
dc.identifier.citation APA en_US
dc.identifier.issn 978-623-8239-16-0
dc.identifier.uri https://repo-dosen.ulm.ac.id//handle/123456789/35347
dc.description Buku ini membahas teknik screening secara virtual (in silico) menggunakan beberapa web server yang tersedia secara online. Uniprot digunakan sebagai sumber database protein. Peptidacutter dipakai sebagai tools untuk hidrolisis virtual. BIOPEP-UWM dipakai untuk screening peptida aktif. Innovagen AB digunakan untuk perkiraan kelarutan peptida. ToxinPred digunakan untuk prediksi sifat toksik peptida. Docking molekul menggunakan SwissDock. en_US
dc.description.abstract Ikan gabus adalah ikan yang tersebar luas di Kalimantan. Ikan gabus (Channa striata) merupakan ikan air tawar yang banyak dimanfaatkan pada bidang kesehatan dan farmasi yang digunakan sebagai obat karena kandungan yang dimilikinya telah terbukti secara klinis pada beberapa penyakit. Salah satu komponen utama ikan gabus adalah protein. Protein mengandung peptida aktif yang mempunyai peran kesehatan. Penelitian dalam buku ini bertujuan untuk melakukan skrining virtual peptida aktif dari protein myosin ikan gabus (Channa striata) dan mempelajari interaksi peptida aktif dengan protein Epidermal Factor Growth Receptor (EFGR) dengan molecular docking. Protein Epidermal Factor Growth Receptor (EFGR) adalah protein penting yang berpengaruh pada pertumbuhan kanker. Skrining virtual menggunakan beberapa web server antara lain Uniprot, PeptidaCutter, BIOPEP-UWM, Innovagen AB, AllerTOP, ToxinPred, SwissDock dan SwissADME. Hasil skrining virtual menunjukkan bahwa beberapa peptida aktif berpotensi sebagai antikanker antara lain: 6 dipeptida yaitu EA, IR, QK, QK, QR dan AK, 2 tripeptida yaitu VIQ dan AER dan 4 oligopeptida yaitu DTSK, SPEEK, TPEEK dan EEQAEPDGTEAAD. Hasil akhir dari proses docking molekul menunjukkan bahwa peptide AK (alanillysine) dengan protein EFGR (PDB ID: 6Z4D) menghasilkan nilai energi ikatan (ΔG) sebesar -9.72 kkal/mol dan residu asam amino pada ikatan hidrogen berupa Lys-716, Asp-800 dan Glu-804 (2 ikatan) dan ikatan hidrofobik berupa Val-717, Ser-720, Glu-804, Tyr-801, His-805, Pro-794 dan Phe-795. Peptida AK secara in silico memiliki potensi sebagai obat anti-kanker dengan peran sebagai penghambat protein EFGR. en_US
dc.description.sponsorship ULM en_US
dc.publisher ULM Press en_US
dc.subject myosin, peptida aktif, molecular docking, in silico, anti-kanker en_US
dc.title Monograf Menggagas Harapan Baru: Peptida Ikan Gabus sebagai Pemusnah Kanker en_US
dc.type Book en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

  • Buku [1484]
    Repositori untuk bidang buku

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account