Repo Dosen ULM

Effek Fermentasi Lumpur Limbah Kelapa Sawit Sebagai Bahan Subsitusi Pakan Buatan Terhadap Pertumbuhan dan Survival Ikan Lele Sangkuriang (Clarias gariepinus)

Show simple item record

dc.contributor.author Herliwati, Herliwati
dc.contributor.author Lilimantik, Emmy
dc.date.accessioned 2024-06-23T09:41:43Z
dc.date.available 2024-06-23T09:41:43Z
dc.date.issued 2023-11
dc.identifier.uri https://repo-dosen.ulm.ac.id//handle/123456789/35263
dc.description Substitusi SPOME hasil fermentasi Aspergillus niger dengan RB sebesar 88,23% mampu meningkatkan kadar protein dari 36,71%b/b menjadi 41,21%b/b dan menurunkan serat kasar dari 2,98%b/b menjadi 2,79%b/b. Peningkatan kadar protein ini lebih besar dibandingkan dengan hasil penelitian Mirwandhono & Siregar (2004) yang menggunakan Aspergillus niger (3% bahan kering bungkil inti sawit) yang secara signifikan mampu meningkatkan kadar protein dari 15,03% menjadi 18,50%. Sebagian besar mikroorganisme dan tumbuhan dapat melakukan biosintesis untuk menghasilkan 20 asam amino standar, sedangkan hewan (termasuk ikan) harus memperoleh beberapa asam amino dari makanan (Voet dan Voet, 2004). Asam amino yang tidak dapat disintesis sendiri oleh organisme disebut asam amino esensial. Sekitar sepuluh asam amino penting dalam pakan ikan dan vertebrata lainnya. Delapan dari sepuluh jenis asam amino esensial teridentifikasi pada pakan ikan berbahan SPOME. Calon pemanfaatan pakan berbahan SPOME sebagai bahan baku pembuatan pakan ikan. Pemberian pakan SPOME sebagai pengganti RB menunjukkan laju pertumbuhan relatif terbesar (803,40% ± 8,10) pada pakan formulasi D (150g SPOME + 20g RB) dan terkecil (759,21% ± 6,53) pada pakan formulasi A (0g SPOME + 150g RB) en_US
dc.description.abstract Faktor kunci keberhasilan dan keberlanjutan usaha perikanan budidaya ditentukan oleh kualitas dan ketersediaan serta keterjangkauan harga pakan. Tingginya harga pakan ikan dapat menjadi penyebab berkurangnya keuntungan yang didapat pembudidaya ikan. Disamping sebagai komponen biaya produksi terbesar sebagai hingga lebih dari 65%, harga pakan cenderung mengalami peningkatan setiap tahunnya. Oleh karena itu kemampuan penyediaan pakan secara mandiri akan dapat menunjang keberhasilan usaha budidaya ikan. Penambahan SPOME fermentasi sebagai pengganti RB memberikan pengaruh yang baik terhadap peningkatan kandungan protein pada formulasi pakan. Pengujian lebih lanjut mengidentifikasi 15 asam amino yang terkandung dalam protein pakan ikan berbahan pengganti SPOME dan teridentifikasi delapan dari sepuluh jenis asam amino esensial. Terdapat valin, isoleusin, leusin, metionin, fenilalanin, treonin, histidin, lisin dan hampir semuanya terdapat pada pakan hasil formulasi. Analisis varians (p ≤ 0,5) tidak menunjukkan perbedaan laju pertumbuhan relatif keempat formulasi pakan. Dengan demikian SPOME yang difermentasi dapat digunakan sebagai pengganti RB en_US
dc.publisher LPPM ULM en_US
dc.subject Fermentasi en_US
dc.subject Limbah Kelapa Sawit en_US
dc.subject SPOME en_US
dc.title Effek Fermentasi Lumpur Limbah Kelapa Sawit Sebagai Bahan Subsitusi Pakan Buatan Terhadap Pertumbuhan dan Survival Ikan Lele Sangkuriang (Clarias gariepinus) en_US
dc.type Other en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account