Repo Dosen ULM

Kajian Potensi Retribusi Daerah Kabupaten Tanah Bumbu

Show simple item record

dc.contributor.author Muzdalifah, Muzdalifah
dc.date.accessioned 2023-06-09T00:00:17Z
dc.date.available 2023-06-09T00:00:17Z
dc.date.issued 2022-12-27
dc.identifier.uri https://repo-dosen.ulm.ac.id//handle/123456789/32384
dc.description.abstract PAD memiliki peran yang cukup signifikan dalam menentukan kemampuan daerah untuk melakukan aktivitas pemerintahan dan program-program pembangunan. Dana untuk pembiayaan pembangunan daerah terutama digali dari sumber kemampuan sendiri dengan prinsip peningkatan kemandirian dalam pelaksanaan pembangunan. Dengan kata lain, pemerintah daerah dipacu untuk meningkatkan kemampuan seoptimal mungkin di dalam membiayai urusan rumah tangga sendiri, dengan cara menggali segala sumber dana potensial yang ada di daerah. Dalam penelitian ini kajian potensi penerimaan daerah di Kabupaten Tanah Bumbu diarahkan pada potensi 3 sumber retribusi daerah dengan pertimbangan bahwa ke 3 sumber penerimaan ini yang paling relevan perubahannya sebagai dampak dari pertumbuhan ekonomi dan pertumbuhan wilayah yang terjadi di Kabupaten Tanah Bumbu dengan rumusan masalah sebagai berikut berapa besar potensi PAD Kabupaten Tanah Bumbu yang bersumber dari Retribusi Pelayanan Pasar, Retibusi Pelayanan Parkir di Tepi Jalan Umum, dan Retribusi Tempat Rekreasi dan Olahraga. Hasil perhitungan potensi Retribusi Pelayanan Pasar pada tahun 2026 (lima tahun ke depan) berdasarkan laju pertumbuhan rata-rata per tahun realisasi penerimaan retribusi pelayanan pasar diperkirakan lebih besar dibandingkan dengan perhitungan potensi berdasarkan laju pertumbuhan ekonomi daerah dan laju pertumbuhan penduduk daerah. Proyeksi potensi Retribusi Pelayanan Pasar berdasarkan laju pertumbuhan retribusi pelayanan pasar dapat dikategorikan sebagai perkiraan optimis, proyeksi potensi Retribusi Pelayanan Pasar berdasarkan laju pertumbuhan ekonomi daerah merupakan perkiraan moderat, dan proyeksi potensi Retribusi Pelayanan Pasar berdasarkan laju pertumbuhan penduduk merupakan perkiraan pesimis. Retribusi Parkir dengan pendekatan mikro dalam hal ini dengan melakukan uji petik di Kabupaten Tanah Bumbu lebih tinggi daripada target penerimaan retribusi parkir yang ditetapkan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu, dengan demikian pemerintah masih bisa meningkatkan penerimaan retribusi parkir dimasa yang akan datang karena masih potensial. Perhitungan Retribusi tempat rekreasi dan olahraga dengan pendekatan mikro di 5 objek wisata Kabupaten Tanah Bumbu jika dibandingkan antara realisasi kinerja pendapatan retribusi tempat rekreasi dengan potensi retribusi tempat rekreasi, dapat diketahui bahwa realisasi pendapatan retribusi tempat wisata masih rendah. Namun dengan mengoptimalkan potensi retribusi yang masih bisa ditarik di tiap objek wisata, maka kedepannya realisasi pendapatan retribusi tempat rekreasi akan melebihi dari target. Kondisi ini tentunya akan membuat retribusi tempat rekreasi sebagai sumber potensial menambah pendapatan daerah. disamping retribusi yang lain. Rekomendasi untuk retribusi parkir, untuk menjamin kepastian besarnya penerimaan retribusi parkir secara kontinyu dengan besaran tertentu, maka disarankan untuk melakukan lelang untuk tiap lokasi atau kelompok lokasi yang berdekatan menjadi 1 paket yang dilelang yang akan dikelola oleh pihak ketiga yang ii memiliki badan hukum atau berupa perusahaan. Hal ini memudahkan Pemerintah Daerah di dalam berhubungan dengan penerimaan retribusi yang lebih pasti dengan besaran tertetntu secara kontinyu karena disusun berdasarkan kontrak yang menjadi pemenang lelang di dalam mengelola lokasi parkir atau kelompok lokasi yang telah ditentukan. Pertama, Pemerintah daerah lebih mudah berhubungan dengan badan usaha ketimbang dengan pelaksana di lapangan. Kedua, ada kontrak yang jelas dan mengikat yang berimplikasi memiliki kekuatan hukum yang pasti. Dengan demikian, bila perusahaan tidak bisa menyetor secara rutin dengan besaran tertentu, maka dapat berakibat pada wanprestasi di dalam kontrak dan berimplikasi pada hukum. Rekomendasi untuk retribusi pariwisata, untuk meningkatkan penerimaan retribusi, maka besarnya tarif untuk pengunjung diberikan perbedaan tarif berdasarkan kemampuan. Pertama, untuk pengunjung dewasa dan anak-anak dengan tinggi badan di bawah 1 m akan dibedakan tarifnya. Kedua, karena umumnya tempat kunjungan pariwisata tertentu dikunjungi selalu menggunakan kendaraan roda 2 (sepeda motor) dan kendaraan roda 4 pribadi, maka untuk kelompok pengunjung sepeda motor diberikan tarif yang lebih rendah dibandingkan dengan dengan pengunjung dengan kendaraan pribadi roda 4. Sedangkan untuk pengunjung dengan kendaraan roda 4 lebih, dikenakan sama dengan tarif kendaran roda 4. Untuk tempat wisata pantai, sebaiknya tidak dikenakan retribusi untuk masuk pantai. Pendapatan dari wisata pantai adalah retribusi penyewaan tempat untuk outlet atau warung, retribusi untuk toilet dan shower untuk mandi berbilas, retribusi penggunaan gazebo (jika Pemerintah menyediakan Gazebo) dan berbagai potensi retribusi lainnya untuk melengkapi kenyamanan pengunjung di wisata pantai tersebut. Rekomendasi untuk retribusi pelayanan pasar, guna meningkatkan penerimaan dan mengurangi kebocoran penerimaan retribusi pelayanan pasar maka disarankan semua bentuk pembayaran retribusi dilakukan dengan sistem non tunai misalnya dengan QRIS. Para petugas yang menagih hanya dibekali dengan kode untuk membaca QRIS dari para pedagang. Demikian juga untuk retribusi sewa lapak dan tempat yang bulanan, dapat dilakukan QRIS juga. Sedangkan berbagai retribusi lainnya di lokasi pasar seperti retribusi toilet, bisa dilakukan dengan sistem tunai untuk sementara waktu, namun disarankan juga dengan sistem non tunai ke depan. en_US
dc.description.sponsorship Pem Kab Tanah Bumbu en_US
dc.language.iso other en_US
dc.subject Potensi, Retribusi, Tanah Bumbu, Parkir en_US
dc.title Kajian Potensi Retribusi Daerah Kabupaten Tanah Bumbu en_US
dc.type Other en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account