dc.description.abstract |
Anak dengan hambatan intelektual merupakan salah satu
jenis anak berkebutuhan khusus yang banyak terdapat di
masyarakat, Keberadaan anak dengan hambatam intelektual di
tengah-tengah masyarakat sering menjadi perdebatan di kalangan
masyarakat. Hal ini dikarenakan Anak dengan hambatan intelektual
memiliki ciri-ciri yang hampir sama dengan anak berkebutuhan
khusus lainnya. Namun sebenarnya ciri-ciri tersebut sangatlah jauh
berbeda jika telah memahami konsep tentang anak dengan
hambatan intelektual.
Anak dengan hambatan intelektual memiliki intelegensi atau
IQ dibawah rata-rata, yang berpengaruh dalam kemampuan belajar
dan penyesuaian sosialnya atau perilaku adaptif, Untuk memahami
tentang anak dengan hambatan intelektual di bahas lebih lanjut pada buku ini. |
en_US |