Repo Dosen ULM

Kuat Geser Sisa Campuran Lempung dan Pasir yang Dipadatkan

Show simple item record

dc.contributor.author Arifin, Yulian Firmana
dc.contributor.author Saputra, Muhammad Ihsan
dc.date.accessioned 2022-01-11T00:33:03Z
dc.date.available 2022-01-11T00:33:03Z
dc.date.issued 2015-04-25
dc.identifier.isbn 978-602-294-052-4
dc.identifier.uri https://repo-dosen.ulm.ac.id//handle/123456789/22512
dc.description.abstract Penelitian ini membahas mengenai kuat geser tanah lempung (kaolin) dan lempung berpasir yang dipadatkan. Parameter kuat geser yang dianalisa adalah nilai sudut gesek dalam dan kohesi baik pada kondisi maksimum maupun kondisi sisa. Pengaruh kepadatan tanah, kadar air, dan perendaman juga dibahas dalam penelitian ini. Sampel yang digunakan adalah tanah lempung kaolin, pasir, dan campuran kaolin-pasir dengan persentase pasir 25%, 50%, dan 75%. Sampel dipadatkan pada kadar air tertentu untuk mencapai berat volume kering berbeda antara 1,2-1,5 g/cm3. Uji kuat geser langsung (Direct Shear Test) dilakukan untuk mendapatkan nilai kuat geser pada kondisi maksimum, kondisi sisa dan kondisi sisa terendam. Hasil pengujian memperlihatkan bahwa kuat geser maksimum, kuat geser sisa dan kuat geser sisa terendam semakin meningkat dengan bertambahnya kepadatan sampel atau berat volume kering (γdry) dan semakin kecil dengan bertambahnya kadar air (ω). Nilai kohesi (c) sampel semakin kecil dengan bertambahnya persentase pasir dan nilai sudut gesek dalam (φ) tertinggi didapatkan pada sampel 50% pasir. Nilai φ tertinggi kuat geser sisa didapatkan pada sampel dengan kandungan 75% pasir baik pada kondisi kering maupun terendam. Besar φmaksimum/φsisa didapat antara 0,6-0,8, sedangkan c maksimum/c sisa antara 0,3-0,5. en_US
dc.language.iso other en_US
dc.publisher Program Studi Magister Teknik Sipil, Program Pascasarjana Universitas Udayana en_US
dc.subject direct shear test,kohesi, kuat geser sisa, sudut gesek dalam en_US
dc.title Kuat Geser Sisa Campuran Lempung dan Pasir yang Dipadatkan en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

  • Prosiding [905]
    Repositori untuk bidang Prosiding

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account