Repo Dosen ULM

Pertumbuhan Dan Produksi Bawang Merah (Allium ascalonicum L.) Yang Diaplikasikan Pupuk Kandang Dan Bokashi Kiambang

Show simple item record

dc.contributor.author SARI, NOORKOMALA
dc.date.accessioned 2021-11-18T07:35:47Z
dc.date.available 2021-11-18T07:35:47Z
dc.date.issued 2021-10-02
dc.identifier.issn 2550-0244
dc.identifier.uri https://repo-dosen.ulm.ac.id//handle/123456789/21828
dc.description.abstract Produktivitas tanaman bawang merah di Kalimantan Selatan mengalami penurunan dari tahun 2017 hingga 2018. Hal ini disebabkan oleh faktor sarana produksi dalam budidaya yaitu kualitas lahan. Kesuburan lahan di Kalimantan Selatan mengalami penurunan akibat degradasi lahan akibat input bahan kimia pada kegiatan pertanian secara berlebihan, diperlukan input bahan organik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan respon pertumbuhan dan hasil tanaman bawang merah (Allium ascalonicum L.) yang telah diaplikasikan pupuk organik dari kombinasi jenis pupuk kandang dan dosis bokashi kiambang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) faktorial dengan faktor pertama adalah jenis pupuk kandang dan faktor kedua adalah dosis bokashi kiambang. Penelitian telah dilaksanakan dari Februari hingga Mei 2020 di rumah kaca Agroekoteknologi Fakultas Pertanian, Universitas Lambung Mangkurat. Parameter yang diamati terdiri atas tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah umbi, berat basah dan berat kering umbi. Data yang didapat dianalisis dengan Analysis of Variance (ANOVA) dan uji anjutan mengunakan uji Duncan Multiple Range Test (DMRT) pada selang kepercayaan 5%. Hasil DMRT menunjukkan perbedaan yang nyata pada parameter tinggi tanaman, jumlah daun, berat basah dan berat kering. Sedangkan pada parameter jumlah umbi tidak menunjukan signifikansi. Rekomendasi perlakuan terbaik adalah kotoran ayam 20 ton.ha-1 dicampur dengan 50 ton.ha-1 bokashi kiambang baik dalam meningkatkan tinggi tanaman, bobot basah dan bobot kering. 78 Khadijah et al. Pertumbuhan dan produksi bawang Dan kotoran ayam 20 ton.ha-1 gr dicampur dengan 70 ton.ha-1 bokashi kiambang baik untuk meningkatkan jumlah daun dan jumlah umbi. Kata kunci: Ultisol, Pupuk Organik, Kesuburan Tanah, Produktivitas Tanaman en_US
dc.publisher Universitas Lambung Mangkurat en_US
dc.subject Research Subject Categories::FORESTRY, AGRICULTURAL SCIENCES and LANDSCAPE PLANNING::Plant production::Agronomy en_US
dc.title Pertumbuhan Dan Produksi Bawang Merah (Allium ascalonicum L.) Yang Diaplikasikan Pupuk Kandang Dan Bokashi Kiambang en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account