dc.description.abstract |
Telah dilakukan penelitian tentang pengaruh derajat keasaman (pH) terhadap
mikroalga klas Chlorophyta. Percobaan disusun berdasarkan rancangan acak lengkap
dengan tiga ulangan. pH yang digunakan adalah 3, 5, 7. Parameter yang diamati adalah
laju pertumbuhan (Optical Density) dan biomassa kering. Masing-masing perlakuan
ditumbuhkan pada flask dengan volume 500 ml, selama 16 hari. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa derajat keasaman berpengaruh terhadap pertumbuhan mikroalga.
Pertumbuhan terbaik di capai pada derajat keasaman (pH) 7. |
en_US |