Repo Dosen ULM

Kajian Ambang Batas Getaran Peledakan di Areal Desa Sekitar Tambang Batubara dengan Metode Scale Distance Analysis

Show simple item record

dc.contributor.author SANTOSO, EKO
dc.date.accessioned 2021-06-25T02:37:36Z
dc.date.available 2021-06-25T02:37:36Z
dc.date.issued 2021-03-07
dc.identifier.uri https://repo-dosen.ulm.ac.id//handle/123456789/20259
dc.description.abstract Getaran tanah merupakan bagian dari output operasi peledakan pada lingkungan. Ketika getaran tanah berada pada level yang tinggi, dapat menyebabkan gangguan pada manusia, ketidaknyamanan dan bahkan menyebabkan pada kerusakan struktur bangunan di sekitarnya, menimbang dekatnya jarak dari lokasi peledakan ke daerah pemukiman warga (zona crissis) yang berjarak sekitar ±1000 m. Berdasarkan kondisi lapangan yang terjadi pada bulan Agustus 2019 - Desember 2019, tercatat ground vibration terbesar 3,06 mm/s. Kepmen LH No. 49 Tahun 1996 dan SNI 7571:2010 tentang Baku Tingkat Getaran Kejut menyebutkan batasan kecepatan getaran terhadap lingkungan sekitar yang berpengaruh terhadap keutuhan bangunan. Rekomendasi tersebut sebagai acuan dalam penelitian ini untuk mengevaluasi nilai getaran tanah akibat kegiatan peledakan tambang terbuka. Penulis melakukan evaluasi dari data hasil pengukuran ground vibration aktual berdasarkan pendekatan Teori Peak particle velocity yang dihubungkan dengan regresi power untuk memperoleh rumusan prediksi ground vibration, yang kedepannya bisa dijadikan acuan untuk menetukan jumlah isian bahan peledak agar ground vibration yang terjadi tidak melebihi batas aman. Hasil prediksi rumusan ground vibration pada jarak 900 m sampai 1500 m yang diperoleh nilai Peak particle velocity ≤ 1,5 mm/s menurut U.S Bureau Of Mines dengan isian bahan peledak maksimum 244,14 kg dimana nilai k = 698.54 dan β = -1.47, menurut Ambraseys-Hendorn dimana nilai k = 5787.19 dan β = -1.609 denagn isian bahan peledak maskimum 207,17 kg. Sedangkan menurut Langefors Kihlstrom didapat nilai k dan β 101.46 dan 1.75 dengan isian bahan peledak maksimum 221.28 kg. Rumusan prediksi ini cukup baik dan dapat digunakan sebagai acuan prediksi getaran tanah agar dampak dari kegiatan peledakan terhadap lingkungan sekitar aman. Kata Kunci: Peledakan, Getaran Tanah, Peak particle velocity, Regresi Power en_US
dc.publisher Universitas Lambung Mangkurat en_US
dc.subject Research Subject Categories::TECHNOLOGY en_US
dc.title Kajian Ambang Batas Getaran Peledakan di Areal Desa Sekitar Tambang Batubara dengan Metode Scale Distance Analysis en_US
dc.type Article en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Browse

My Account