dc.description |
PUJI syukur ke hadirat Allah SWT atas berkat limpahan rahmat dan karunia-Nya kepada kita semua buku Menulis di Kala Badai Covid-19 diterbitkan. Buku ini merupakan karya mahasiswa Program Studi Psikologi Fakultas Kedokteran ULM yang gagasan awalnya terpicu diskusi-diskusi mahasiswa tentang wabah coronavirus disease (Covid19) yang berdampak terhadap kehidupan, terutama perkuliahan mahasiswa. Diskusi-diskusi ditindaklanjuti dengan mengadakan web seminar (webinar) 13 Juni 2020. Nara sumber webinar tersebut, Prof. Dr. Drs. Ersis Warmansyah Abbas, BA, M.Pd., melajukan peserta menuliskan pengalaman berkuliah semasa Covid-19. Gagasan tersebut disambut mahasiswa dengan semangat membuncah. Mahasiswa menuliskan pikiran dan perasaan sebagai sarana koping positif di tengah situasi pandemi Covid-19 di tempat tinggal masing-masing. Tulisan tersebut didiskusikan dan diedit dan jadilah buku karya mahasiswa. Proses menulis buku dalam 15 hari. Surprise. Semogalah buku mahasiswa Program Studi Psikologi Fakultas Kedokteran ULM terus berlanjut dengan karya-karya berikutnya. Menilik sajian tulisan-tulisan mahasiswa, bagaimanapun sederhana dan ditulis ”apa adanya”, tidak dapat tidak, bukanlah harapan kosong. Terlihat kepercayaan menuangkan ide menjadi tulisan. |
en_US |